Berkunjung di Lutra, Muzzayyin Arif : Program Refocusing Anggaran APBD Terjangkau Semua

oleh -
oleh
Ditemui Kantor DPRD Luwu Utara, Anggota DPRD Provinsi Sulsel (Andi Syaifuddin Patahuddin) Gunakan kemeja putih, Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulsel (Muzzayyin Arif) Gunakan Kemaja Merah Maron, Selasa (21/4/20).

LUTRA, mitrasulawesi,id – Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan silahturahmi dan kunjungan di Kantor DPRD Luwu Utara, Selasa (21/4/20).

Kunjungan ini dalam rangka pemantauan dan pelaksanaan protokol virus corona atau Covid-19 yang diamanatkan oleh pemerintah.

“Salah satunya yang menjadi konten kita di Dewan itu adalah memastikan bahwa program refocusing anggaran APBD itu dilaksanakan oleh Pemerintah khususnya Kabupaten Kota yang ada di Sulawesi Selatan.

Baca Juga:  Dispora Sidrap Menggelar Sosialisasi Sadar Wisata

“Ini sudah menjadi amanat pemerintah pusat terutama melalui Permendagri no 20 tahun 2020 bahwa APBD yang dikabupaten kota itu mesti dilakukan refocusing dalam langkah penangan covid-19 untuk tiga cluster penanganan,” papar Wakil Ketua DPRD Provinsi Muzayyin Arif.

Lanjut, Legislator Partai PKS mengatakan penanganan pertama adalah cluster masyarakat kita ingin memastikan bahwa fasilitas kesehatan untuk penangan covid ini itu dilaksanakan secara maksimal, anggaran dioptimalkan untuk kesana.

Baca Juga:  Peserta Funbike YDL di Lepas Langsung oleh Ketua Bayangkara

Yang kedua cluster jaring pengaman sosial, sekarang ini dampak covid tidak hanya lining sektor kesehatan saja, tetapi juga disektor ekonomi, banyak sekali orang miskin baru bahwa pertumbahan jumlah orang yang miskin mendadak karena wabah ini, itu signifikan dan itu menjadi tugas pemerintah untuk memberi perhatian kepada mereka.

Yang ketiga cluster stimulusi ekonomi, ini untuk membantu sektor usaha yang terpapar oleh dampak covid ini.

Baca Juga:  7 Pasien Positif Covid-19 Transmisi Lokal Selayar Dirujuk ke Makassar

“Ini harus dibantu, banyak sekali UMKM kita sekarang ini tekor karena mesti ada alokasi dari APBD untuk membantu mereka secara signifikan, sekali lagi Dewan memantau pengawasanya sehingga ketiga cluster ini betul-betul bisa terjangkau semua,” harap Wakil ketua DPRD Sulsel.

Diketahui kunjungan DPRD Provinsi Sulesel diterima langsung Pimpinan dan Anggota DPRD Luwu Utara. (bms)

Tinggalkan Balasan