STIE ICHSAN Sidrap Peduli Masamba, Mahasiswa Baru Antusias Galang Dana

oleh -
oleh
Pendistribusian Bantuan Sosial STIE ICHSAN Kabupaten Sidrap Melalui Masyarakat Relawan Indonesia di Kampus STIE ICHSAN Kabupaten Sidrap, Jln Jendral Sudirman, Kamis, 06/07/20.

Sidrap, MitraSulawesi.id–Siapa yang tidak mengenal perguruan tinggi yang satu ini ?

Meski terhitung baru, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) ICHSAN Kabupaten Sidrap memiliki rasa empati atas musibah banjir bandang yang menimpa masyarakat Kabupaten Luwu Utara beberapa minggu yang lalu.

Melalui Masyarakat Relawan Indonesia (MRI), STIE ICHSAN Kabupaten Sidrap menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk korban banjir bandang di Masamba, Luwu Utara, Sulawesi Selatan. Kamis, 06/07/20.

Baca Juga:  Wakil Ketua DPRD Sulsel Gelar Sosialisasi Perda, Syahar Dipuji Masyarakat Desa Tonronge

Bantuan tersebut berupa air minum 15 dos, beras 230 kg, terpal 5, karpet 1 lusin, sarung 1 dos, popo bayi 3 dos, perlengkapan bayi 1 dos, p3k 1 dos, alat masak 1 kantungan besar.

Usai melakukan tahapan penerimaan calon mahasiswa baru, puluhan Mahasiswa STIE ICHSAN Kabupaten Sidrap ini mengumpulkan bantuan selama melakukan aksi peduli masamba yang di pusatkan di STIE ICHSAN Kabupaten Sidrap.

Baca Juga:  Hadir Ditengah Masyarakat, PKB Sidrap Berbagi Takjil

“Alhamdulillah, aliansi mahasiswa STIE IHCSAN Sidrap berhasil mengumpulkan beberapa bantuan dari masyarakat sidrap untuk korban bencana yang ada di Luwu Utara.” Kata Koordinator Lapangan, Rahman.

Rahman menambahkan, “semoga usaha mahasiswa menggalang bantuan dapat bernilai ibadah, serta penerima bantuan pun segera pulih dari ujian yang di berikan oleh Yang Maha Kuasa”.

Terpisah, Ketua STIE ICHSAN Sidrap, Haris Hasan, SE, MM berharap bantuan yang di salurkan tersebut bisa bermanfaat kepada korban banjir bandang yang terjadi di Kabupaten Luwu Utara beberapa minggu yang lalu.

Baca Juga:  Polres Sidrap Edukasi Pelajar Tertib Berlalu Lintas

“Terima kasih untuk semua pihak yang telah berdonasi dan mengulurkan tangan guna membantu dalam meringankan beban korban bencana di Lutra dan sekitarnya”, tutup Haris.(hk)

Tinggalkan Balasan