Makassar, MitraSulawesi.id– Sahabat setia Dr. H.M. Amir Uskara, M.Kes. menggelar doa bersama dengan anak-anak panti asuhan Qudratul Ummah, Mariso, Rabu 9 November 2021.
Sejumlah sahabat anggota DPR RI yang berdomisili di kota Makassar dari 15 Kecamatan dan Kabupaten Gowa berkumpul bersama dan menggelar doa untuk H.M. Amir Uskara di usianya 56 tahun.
Pimpinan Panti Asuhan Qudratul Ummah, Dr.H. Syahruddin Yasen, M.M. memimpin doa disaksikan para ketua LPM, Pengelola Perpustakaan Lorong dan Desa di kota Makassar dan Kabupaten Gowa.
Penggagas sahabat Amir Uskara yang juga ketua Forum Perpustakaan Lorong Desa Sulsel, Bachtiar Adnan Kusuma, menegaskan kalau kegiatan doa bersama untuk AU adalah kegiatan spontan, inisiatif pribadinya sebagai empati kepada putra terbaik Sulsel, kelahiran 9 Desember 1965 di Sungguhminasa, Kabupaten Gowa, Dr. H.M. Amir Uskara, M.Kes.
“ Kami bersama teman-teman baik di Makassar dan Kabupaten Gowa berkumpul bersama anak yatim piatu Qudratul Ummah mendoakan agar di usia 56 tahun Dr.H.M. Amir Uskara, M.Kes. semakin sehat, dijauhkan dari bencana dan musibah,” tuturnya ke awak media kami.
” Kami adalah sahabat-sahabat AU yang setia dan tegak lurus berhimpun diri dalam sebuah komunitas yang telah bergerak sejak beberapa tahun lalu baik di Makassar maupun di Gowa, ” tutup BAK.(*)