Makassar, mitrasulawesi.id– Camat Manggala, Andi Fadli kembali memginstruksikan 8 Lurah untuk siap siaga dan aktif melakukan monitoring di wilayah masing – masing sebagai tindak lanjut dari informasi BMKG dan instruksi Wali Kota Makassar, Danny Pomanto terkait potensi terjadinya cuaca ekstrim di Kota Makassar.
“Para Lurah harus aktif memonitoring wilayah masing – masing, khususnya bagi wilayah yang masuk zona langganan banjir tahunan setiap musim penghujan datang, ” kata Andi Fadli, rabu (19/01/2022).
Kemudian, para Lurah dalam memonitoring baik secara tekhnis maupun dalam bentuk informasi, posko bencana harus aktif 24 jam.
“Posko Bencana harus aktif 24 jam, ” tegas Andi Fadli.
Khusus Satgas Kebersihan dan satgas lainnya agar mendeteksi pohon – pohon yang berpotensi bisa tumbang ketika cuaca angin kencang terjadi, termasuk drainase – drainase para Lurah memastikan tidak ada sampah yang menghambat akses air.
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.