Lat Pra Ops Mantap Brata 2023, Kapolres Selayar Tekankan Netralitas Polri Pemilu 2024

oleh -

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Polres Kepulauan Selayar menggelar Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Mantap Brata 2023-2024 di Aula Mapolres, Jum’at (13/10).

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka persiapan menjelang Operasi Pengamanan Tahapan Pemilu 2024 tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP. Ujang Darmawan Hadi Saputra, SH. S.IK, MM.M.IK dan dipandu oleh Kabag Ops Kompol H. Bustan, SH.

Membuka kegiatan, Kapolres mengingatkan agar seluruh Personel menjaga Netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.

“Salah satu hal yang ditekankan oleh Bapak Kapolda saat Rakor Jajaran Forkopimda se Sulawesi Selatan kemarin, adalah agar TNI-Polri menjaga Netralitas dalam Pemilu. Khusus kita Anggota Polri, kita hanya bertugas mengamankan Jalannya Pemilu agar berjalan aman dan kondusif. Hindari berbincang dan berkomentar tentang politik, boleh tahu tentang Politik agar kita mengerti, tapi tidak usah berkomentar,” Pesan Kapolres.

Baca Juga:  Warga Desa Bungaiya Tuntut Realisasikan ADD 2023

Lulusan Akademi Kepolisian Tahun 2003 ini, juga mengingatkan secara khusus Anggota yang memiliki keluarga atau orang dekat yang ikut menjadi kontestan dalam pemilu 2024.

“Rekan-rekan mungkin ada yang orang tuanya, saudaranya, bahkan istrinya yang menjadi Calon Legislatif, sekali lagi saya ingatkan jangan melibatkan diri dalam suksesinya,” tegas AKBP. Ujang Darmawan.

Baca Juga:  Bupati Selayar Ikuti Rapat Koordinasi Penuntasan Pasca Bencana Gempa dengan Setwapres

Selain mendapatkan arahan Kapolres, para Peserta dalam Lat Pra Ops yang terdiri dari seluruh Personel Polres dan Polsek Jajaran tersebut, juga dibekali dengan materi dari para Penanggung jawab Bidang Operasional Kepolisian yang terdiri dari Kabag Ops Kompol Bustan, SH, Kasat Binmas AKP. Irwan Effendy, S.Sos, Kasat Sabhara AKP. Abd. Hamid, SE.,SH.,MM, Kasat Intelkam Iptu Suparman, SH.,MH, Kasat Lantas Iptu Muh. Muaz, S.Sos, Kasat Reskrim diwakili oleh Kanit I Pidum Aiptu Syarifuddin, SH, dan Ps. Kasi Humas Aipda Suardi. A.

Baca Juga:  Kondisi Kesehatan Membaik, CJH Asal Selayar Dikembalikan ke Asrama Haji Sudiang Makassar

Sebelum pelaksanaan Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata 2023 yang akan dilaksanakan pada hari Selasa 17 Oktober 2023 mendatang di Lapangan Pemuda Benteng, Polres Kepulauan Selayar juga dijadwalkan akan melakukan latihan taktis berupa Simulasi Pengamanan Kota ( Sispamkot) dan Apel Konsolidasi yang akan dilaksanakan di Halaman Kantor KPU Kepulauan Selayar pada hari Senin 16 Oktober 2023.

Humas Polres


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.