Bupati Selayar Jemput Warganya di Bandara Hasanuddin Korban Penembakan KKB

oleh -

SELAYAR, MITRAsULAWESI.ID – Bupati Kepulauan Selayar Basli Ali menjemput Tiga Jenazah warganya yang menjadi korban penembakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Nduga, Papua, di Bandara Hasanudddin Makassar, Minggu (17/7/2022).

Jenazah warga Kepulauan Selayar Sulsel ini diterbangkan dari Bandara Mozes Kilangan Papua menggunakan pesawar Lion Air.

Baca Juga:  Hari Ini Daftar 2 Partai, Brigjen TNI Purn Nur Salam Akan Bertarung di Pilkada Selayar 2024

Saat penerimaannya Bupati Basli Ali memanjatkan doa keselamatan untuk tiga jenazah warganya seraya menyampaikan belangsukawa dan duka cita kepada sanak keluarga yang ada.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, turut beduka cita yang mendalam, semoga alamarhum mendapat tempat terbaik disisi-Nya, dan keluarga diberi ketabahan,” ucap Bupati Basli Ali.

Baca Juga:  Pemkab Selayar Peringati Hari Pahlawan Nasional

Selanjutnya dengan hantaran doa, Bupati melepas keberangkatan jenazah korban KKB dengan tiga ambulance menuju Kepulauan Selayar dan akan dilanjutkan menuju rumah duka di Pulau Kayuadi dan Pulau Jampea.

Diberitakan sebelumnya, KKB kembali melakukan aksi brutal dengan membabi buta menganiaya dan menembak warga sipil. Akibat peristiwa tersebut, sebanyak 9 warga sipil tewas dan 1 luka. (Kominfo-IC)

Baca Juga:  5 Himbauan Kapolres Selayar Jelang Pilkada Diantara Hindari Ajakan dan Bujukan

Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.