Untuk itu mari bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang.
Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah, Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi.
“Sekali Merdeka, Tetap Merdeka” ucap sekda bangkitkan semangat.
Teladan dari para pahlawan bangsa yang telah merasuk sukma, harus menjadi semangat di Peringatan Hari Pahlawan tahun ini.
“Pahlawanku Teladanku” lanjutnya.
Dengan semangat “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat.
“Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Bhinneka Tunggal Ika,” pesan Sekda.
Dirinya pun mengimbau agar momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain.
“Jadikanlah semangat dan nilai–nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama,” sambungnya.
Bersama kita bangun ingatan kolektif bangsa agar dapat implementasikan semangat dan nilai-nilai luhur pahlawan.
Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita mengarungi masa–masa penuh tantangan. Teladan bagi kita menata masa depan dan menjadi Pemenang.
“Selamat Hari Pahlawan Tahun 2022,” pungkas Mesdiyono mengakhiri amanatnya.
Dalam upacara diserahkan bingkisan tali asih kepada para keluarga pahlawan.
Usai upacara dilanjutkan dengan rangkaian ziarah di Taman Makam Pahlawan dan Tabur Bunga di Laut. (Humas-Tim)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.