Ratusan Massa Aliansi Umat Islam Gelar Demonstrasi, Ini Tuntutannya

oleh -
oleh
Aliansi Umat Islam Sulsel unjuk rasa depan monumen mandala kota makassar tuntut pemerintah penjarakan sukmawati soekarno putri 02/12/19

Makassar, MitraSulawesi.id–Aliansi Umat Islam Sulsel unjuk rasa depan monumen mandala kota makassar tuntut pemerintah penjarakan sukmawati soekarno putri 02/12/19.

Ratusan umat islam yang tergabung dalam Aliansi Umat Islam Sulawesi Selatan turun ke jalan untuk mempertanyakan dan menuntut pemerintah agar penjarakan Sukmawati yang membandingkan Rasulullah dengan Ayahnya Soekarno.

“Masih panas ditelinga kami atas ujaran dari seorang nenek tua yang sengaja membandingkan Rasulullah dan soekarno. Ini ketersinggungan bagi kami umat islam karena ini bentuk penghinaan kepada Rasulullah Saw.” ujar orator mimbar.

Baca Juga:  Kapendam XVIII/Kasuari, Ikuti Seluruh Rangkaian Kegiatan Torch Relay

Pernyataan kuasa hukum sukmawati Bahwa ujaran sukmawati dan masalahnya sudah clear dan tidak ada ketersinggungan. Ini menimbulkan gelombang unjuk rasa dari Umat Islam Sulawesi Selatan.

“Aksi ini adalah aksi membela Nabi dan aksi mujahid alumni 212 dan akan terus berlanjut sampai sukmawati di penjarakan” Lanjut orator mimbar Aliansi Umat Islam Sulsel.

Baca Juga:  Buka Sosialisasi Perbup Pembatasan Sampah PSP, ini Harapan Bupati Sidrap

Pembesar Aliansi Umat Islam Sulsel Nur Ikhsan Akhmadaya menekankan bahwa keterbatasan dalam agama sudah sampai ke ranah masjid. Dia juga menyinggung keadilan di negeri ini yang masih berpihak pada kelompok tertentu.

“Kalau kemudian hukum tidak bertindak, siapa lagi yang akan menegakkan hukum itu. Maka dari itu, berkumpulnya kita hari ini bahwa kita akan menegaskan, memberitakan menjunjung kedamaian dan keamanan. Tapi kalau kemudian ada setitik pembiaran dari mereka maka pada hari ini kita menyatakan itu tidak dibiarkan dan mengganggu stabilitas antara kita” Ujar Nur Ikhsan Akhmadaya dalam menutup orasinya.(*)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan Balasan