Sebanyak 199 Paket Sembako Tersalurkan di Kelurahan Keprabon

oleh -
oleh
Kodim 0735 Surakarta Serka Daniel dan Koptu Sugiyanto ikut serta dalam pelaksanaan pendistribusian paket sembako Tahap ke – 2 bertempat di Pendhopo Kelurahan Keprabon Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta, Selasa (21/4/20).

Surakarta, mitrasulawesi.id – Babinsa Kelurahan Keprabon Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735 Surakarta Serka Daniel dan Koptu Sugiyanto ikut serta dalam pelaksanaan pendistribusian paket sembako Tahap ke – 2 bertempat di Pendhopo Kelurahan Keprabon Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta, Selasa (21/4/20).

“Paket sembako tahap ke-2 ini merupakan bantuan dari Pemerintah kota Surakarta untuk dibagikan kepada warga masyarakat Kelurahan Keprabon yang kurang mampu dan terdampak akibat adanya virus corona (Covid-19),

Baca Juga:  Direktur PT. Enginering Semen Indonesia Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke 74 di Bontosikuyu

Selanjutnya, paket Sembako yang di bagikan di wilayah kelurahan Keprabon tahap ke – 2 ini sebanyak 199 paket Sembako,” papar Serka Daniel.

Isi setiap 1 (satu) paket sembako antara lain, beras 10 kg , Telur 1/2 kg, Mie instan 3 bungkus, 1 botol kecil kecap dan Teh 2 bungkus.

Baca Juga:  Kaops NCS: Kapolri Perintahkan Gelorakan Deklarasi Pemilu Damai

Personel yang terlibat dalam pendistribusian paket sembako tahap ke – 2 yaitu Suharjono S.Sos MM( Lurah Keprabon ), Serka Daniel dan Koptu Sugiyanto ( Babinsa Keprabon ), Ipda Kisyanto( Babinkamtibmas Keprabon), Rina S.Sos ( Sekretaris Kelurahan Keprabon ), Wigati ( staf kelurahan Keprabon ), dan 8 anggota Linmas Kelurahan Keprabon.

Baca Juga:  Pemerintah Kecamatan Panakkukang dan Puskesmas Tamamaung Gelar Vaksinasi di Kontainer

(Agus Kemplu)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.