Makassar,Mitrasulawesi.id– Melanjutkan Safari Ramadhan, Camat Biringkanaya Benyamin B. Turupadang, S.STP.,M.Si. beserta jajarannya berkunjung ke Masjid Jami Awwalul Islam Kelurahan Bulurokeng, Kamis (14/4).
Safari Ramadhan dimaksudkan untuk merekatkan Silaturrahim Camat beserta Jajarannya bersama Jamaah Masjid Jami Awwalul Islam.
Dalam sambutannya Benyamin menyampaikan, agar segala unsur untuk mewujudkan Kamtibmas wilayah.
“Kerjasama senantiasa kita rawat bersama demi kenyamanan kita dalam beraktifitas, khususnya di bulan Ramadhan ini kolaborasi Lurah, Binmas, Babinsa, RT/RW, dan warga kiranya begitu diperlukan sebagai langkah preventif khususnya bagi anak-anak kita. Sejalan dengan itu Pemerintah pun mendukung kamtibmas dengan menggagas program Jagai Anakta,” tuturnya.
Selanjutnya Camat juga menyampaikan inovasi yang tengah digagas Pemerintah Kecamatan Biringkanaya, yaitu pelayanan berbasis aplikasi yang dinamai Sistem Informasi Pelayanan Terpadu (SANNANG).
“Jadi kedepannya warga bila mengurus kebutuhan persuratan, tidak lagi repot datang ke Kantor Kelurahan atau Kecamatan cukup merequest kebutuhan di Hpnya masing-masing, cukup mengakses di Aplikasi ‘SANNANG’ yang sementara sedang kami kembangkan. Demikian dilakukan tak lain untuk memudahkan warga Biringkanaya,” salut Camat.
Setelah shalat Tarawih digelar Camat Biringkanaya beserta rombongan Safari Ramadhan memenuhi undangan Pj RW 002 Kelurahan Bulurokeng Muhammad Iqbal, S.Pd. guna makan malam bersama jamaah.(rls/tim)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.