KPPG Gowa Kembali Berbagi, Kali ini Sasar Warga Miskin di Parangtambung 

oleh -

Makassar,Mitrasulawesi.id– Pengurus Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Kabupaten Gowa, terus menebar kebaikan di Bulan Suci Ramadhan, hal ini dilakukan sebagai bentuk simpati kepada masyarakat yang memang membutuhkan pasca pemulihan ekonomi di masa Pandemi.

Pengurus KPPG Kabupaten Gowa, memberikan sembako 9 Bahan Pokok, kepada masyarakat kelurahan Parangtambung Kecamatan Tamalate Kota Makassar, hal ini dilakukan sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat kurang mampu.

Wardah Hamdat sebagai ketua KPPG menuturkan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk bantuan kepada masyarakat kurang mampu yang berada di pinggiran kota, yang memang saat ini masyarakat membutuhkan menjelang hari raya Idul Fitri.

Baca Juga:  Tinjau Lokasi TMMD, Bupati Sidrap Nilai Pekerjaan Personil TNI Baik

“Bantuan ini kami berikan kepada masyarakat yang membutuhkan, apalagi saat ini perekonomian masih pemulihan pasca Pandemi melanda negri,” ucap Ketua KPPG, Selasa (27/4).

 

 

Sebanyak 50 paket sembako disebar buat masyarakat untuk membantu kebutuhan, apalagi Wardah yang bergelar haji ini dikenal dermawan dan sering berbagi kepada sesama.

Baca Juga:  Sholat Gerhana dan Doa Bersama Dengan Masyarakat, Bupati Adnan : Semoga Wabah Ini Cepat Hilang

 

Nurlaila yang juga Sekertaris KPPG Gowa menuturkan bahwa sikap dermawan H.Wardah Hamdat tidak diragukan keaktifan kepengurusan tidak lepas dari peran beliau sebagai ketua.

 

“Bu haji memang sangat baik dan loyal kepada pengurus, sehingga keaktifan kepengurusan kali ini tidak lepas dari tangan dingin beliau yang dikenal sering berbagi,” papar Nurlaila.

Baca Juga:  Segera Dilantik, Garda Nusantara Preneur Trobosan Baru di Indonesia

Bukan hanya itu Ketua KPPG yang aktif berkegiatan sosial ini beberapa kali membuat kegiatan pasca bulan suci Ramadhan, diantara Zikir bersama menjelang Ramadhan, Pasar Karya Ramadhan, hingga Kontes Muslimah yang di laksanakan dikantor Golkar Gowa Jl.Tumanurung.(Ar/tim)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.