SELAYAR, mitrasulawesi.id – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar melibatkan 1000 penari pada ajang festival Sulsel menari yang digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (12/6/2024).
Se Sulawesi Selatan, total penari yang dilibatkan sebanyak 24.913 orang dengan melibatkan 24 Kabupaten/Kota yang mampu memecah rekor muri dengan peserta terbanyak, bukan hanya di Sulsel dan Indonesia bahkan dunia. Peserta dengan membawakan Tari Paduppa ini tampak menggunakan busana baju bodo (baju adat) terbanyak didunia yang juga dicatat sebagai pemecah rekor Muri.
Kegiatan yang bertema South Sulawesi In Harmony, terpusat di kawasan Wisata Lego-Lego Center Point Of Indonesia (CPI) Makassar.
Khusus penari dari Kabupaten Kepulauan Selayar yang direkrut dari siswi SLTP dan SLTA ini tampil secara virtual di Lapangan Pemuda Benteng Selayar.
Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.