Founder Rumah Koran Berbagi Bersama Para Petani di Tengah Pandemi

oleh -

Gowa,Mitrasulawesi.id– Petani di 2 kecamatan daerah Gowa memberikan sumbangan berupa sayur-sayuran kepada warga yang terdampak covid-19, yang digerakkan langsung oleh Founder Rumah Koran Jamaluddin Dg Abu sebagai Koordinator, Dataran Tinggi antara Kecamatan Tombolo Pao, Kabupaten Gowa Selasa (9/06).

Distribusi ini, dibantu oleh Polri yang tergabung dalam Kesatuan Brimob Polda Sulsel. Dikarenakan, para petani kesulitan dalam akses kendaraaan.

Baca Juga:  Salut ! Dandim Hadiri Pemakaman Ortu Salah Satu Personilnya

Distribusi ini, di jemput menggunakan mobil Dobel Cabin Brimob Polda Sulsel, pada tangga 8 Mei 2020, tepatnya dibulan Ramadhan lalu dan terus berlanjut hingga saat ini dan saat ini di ikuti oleh Dapur Umum Polres dan Desa terisolasi di Sulawesi Selatan.

Ditengah pandemi, peranan petani juga dibutuhkan, dalam suplai pagan keapda petugas medis, relawan, keamamaan dan pasien covid tersebut.

Baca Juga:  KNPI Gowa Punya 34 Komisi, 379 Pengurus, 155 Program Kerja, Siap Wujudkan Dari Gowa Menuju Indonesia Maju

Yang tak kalah menarik, sayur yang didistribusikan ini, bingkisannya menggunakan koran sebagi bungkusan sayurnya. Tentunya ini alternatif juga mengurangi limbah sampah koran yang tak terpakai.

Tentunya dengan kegiatan berbagi, menurut Founder Rumah Koran, diharapkan dapat menumbuhkan nilai berbagi antar sesama. Dengan kepekaan petani atas kondisi lingkungan sekarang, sehingga kdepan terbangun nilai gotong royong.

Baca Juga:  Kapal Dishub Tenggelam Muat Batu Merah Puskesmas Kayuadi

“Semoga sayur–sayur yang telah di sumbangkan oleh petani bermanfaat dan kedepan semakin banyak lagi petani yang mau menyumbang dan semoga corona segera berlalu,” tutup Jamaluddin Dg. Abu.(ube/tim)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.