Rayakan 10 Tahun Partai NasDem, NasDem Lutra Berbagi Ke Panti Asuhan

oleh -
oleh

LUWU UTARA, mitrasulawesi.id — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Luwu Utara gelar Baksos ke Panti Asuhan Baburrahmah, desa Baebunta, kecamatan Baebunta , Sabtu (13/11).

Kedatangan DPD Partai NasDem, DPD Garnita Malahayati NasDem, dan Fraksi NasDem Kabupaten Luwu Utara disambut baik oleh Iksan Andi Eson.

Andi Yusran Asmal mengatakan Kehadiran kami disini sebagai bentuk kepedulian dan rasa kasih sayang kepada anak-anak panti asuhan.

Baca Juga:  Manager PT VDNI Ancam Jika 500 TKA asal Cina Ditolak, 3000 Pribumi PHK

“Kegiatan ini, masih suasana perayaan HUT Partai NasDem yang ke 10 Tahun, ini merupakan salah satu bentuk wujud Partai NasDem yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat,”ucap Sekretaris DPD NasDem Lutra.

“Harapan kita, kegiatan ini dapat memberi manfaat, khususnya bagi anak-anak panti di Panti Asuhan ini,” cetusnya.

Baca Juga:  Ramadhan Berbagi Bersama, PP IPMIL Luwu Salurkan Paket Sembako PLT Gubernur Sulsel

Sementara, Iksan Andi Eson, Pengelolah Pondok Pesantren dan Panti Asuhan Baburrahmah menyampaiakan sangat berterima kasih atas kunjungan dan bantuan yang diberikan, semoga nantinya menjadi buah dan bermanfaat bagi anak-anak panti.

“Disini kita memiliki 130 santri dan santriawati, kemudian yang tinggal di panti asuhan sebanyak 35 santriwati,

Lanjutnya, Dari 35 santriawati yang tinggal di panti asuhan, itu berasal dari pelosok dan warga yang betul-betul kurang mampu, sedangkan bantuan yang kami terima, donasi dari orang-orang darmawan,”ucapnya. (ril/tim)

Baca Juga:  Ketupat Membantah Kongres IMPPAK Dilakukan Secara Tertutup

Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.