Info Dugaan Pungli, Dibenarkan Humas RSUD Syekh Yusuf

oleh -
oleh

Gowa,Mitrasulawesi.id– Dugaan aksi pungli yang terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syekh Yusuf Kabupaten Gowa, dibenarkan Humas Dr Muhammad Taslim SKM, M.Kes, Selasa (18/1).

Dari informasi yang didapat oknum pegawai yang ketahuan melakukan pungli berinisial TD, dan sudah mendapat teguran dari Menejemen RSUD.

Baca Juga:  Hadapi Musim Penghujan, Forum kerukunan Warga Perumahan Raihan Pratama, Galang Persatuan dengan Kerja Bakti

Ia diduga melakukan pungutan terhadap 3 orang pendaftar Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK), sebesar Rp 5 juta per orang.

Baca Juga:  Adnan Kembali Kantongi Partai ke 3 di Pilkada Gowa

Dr.H.Taslim pun membenarkan dugaan pungli tersebut, ia mengaku mengetahui masalah ini usai mendengar sejumlah pegawai membahas dugaan pungli itu.

“Iya, saya mendengar masalah ini setelah sejumlah pegawai di rumah sakit membahasnya,” ujarnya, Selasa (18/1/2022).

Baca Juga:  Adnan Pesan Para Atlet Maksimalkan Berjuang di Porprov

Meski demikian, pihaknya akan tetap memberikan sanksi atas apa yang dilakukan yang menyalahi aturan.(Ar/tim)

Tinggalkan Balasan