Usai Salat Jumat di Masjid Rahmatan Lil Al Alamin, Kapolres Berbagi Makanan

oleh -

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Usai pelaksanaan Salat Jumat, Kapolres Kepulauan Selayar memimpin langsung personel Polres Selayar melaksanakan kegiatan Jumat Berbagi dengan menyapa dan berbagi bersama masyarakat di sekitar Masjid Rahmatan Lil Al Alamin, Benteng, Jumat, 16 Januari 2025, sekitar pukul 13.00 Wita.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres bersama jajaran membagikan makanan siap saji kepada para jemaah yang baru selesai menunaikan Salat Jumat. Aksi berbagi ini juga menyasar para pengendara serta tukang becak yang melintas di depan masjid, sehingga suasana kebersamaan dan kepedulian sosial tampak terasa di tengah aktivitas masyarakat siang itu.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Didid Imawan, S.I.K., S.H., M.Tr.Mil., menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berbagi merupakan bagian dari upaya Polri untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui pendekatan yang humanis.

“Hari Jumat adalah momentum yang baik untuk berbagi dan mempererat silaturahmi. Kami ingin Polri selalu dekat dengan masyarakat, hadir dengan empati, serta memberikan manfaat yang bisa dirasakan langsung,” ujar Kapolres.


Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses