Garnita NasDem Luwu Utara Bagi Sembako di Masa Pandemi

oleh -
oleh

LUWU UTARA, mitrasulawesi.id — Peduli terhadap masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Pengurus DPD Garda Wanita (Garnita) Malahayati Partai NasDem Luwu Utara Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) gelar Bakti Sosial (Baksos).

Kegiatan Bakti sosial kali ini dilakukan di pondok Nenek Hauria (72) dan kediaman Walia (67) warga dusun baloli desa Baloli kecamatan Baebunta kabupaten Luwu Utara, Jum’at (6/8).

Baca Juga:  IMEPI Kirim Relawan dan Bantuan ke Mamuju

Kegiatan sosial organisasi sayap Perempuan Partai NasDem itu, dalam bentuk paket sembako.

“Semoga paket tali kasih ini bisa sedikit meringankan beban saudara kita di tengah pandemi Covid-19 ini,” ucap Juwita A. Pandangai Pengurus DPD Garnita Malahayati Partai NasDem Luwu Utara.

Sementara, Mas’ Ani Marsuki ketua DPD Garnita Malahayati Partai NasDem Lutra mengatakan bahwa di masa pandemi ini, pihaknya bersama Garnita Malahayati berupaya untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Juga:  Terus Bertambah Pasien Corona di Gowa 96 Positif, Dataran Tinggi Sudah Terinfeksi

Kondisi saat ini menurut Ani, aktivitas warga cukup terbatas dalam mencari rezeki, akibat pandemi yang berkepanjangan.

Sehingga, organisasi ini memiliki tanggung jawab moril untuk berbagi rezeki dengan warga kurang mampu. Guna, memenuhi kebutuhan dalam waktu tertentu.

Baca Juga:  Gubernur Sulsel Beri Kode, Mall Bisa Buka di Tengah PSBB

“Bakti sosial ini, sebagai bentuk komitmen kami akan selalu berupaya untuk berada bersama – sama rakyat, dalam suasana sulit dan gembira,” ucap Ani. (ril)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.