Muswil DPW-KPN Ke 2, Abbas Terpilih Dengan Suara Terbanyak

oleh -
oleh

Makassar, MitraSulawesi.id– Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-2 Dewan Pimpinan Wilayah Kebangkitan Pemuda Nusantara (DPW-KPN) Sulawesi Selatan menetapkan 16 Bakal Calon Ketua Umum, yang akhirnya mengerucut pada 3 Calon Ketua Umum DPW-KPN pada periode 2022 hingga 2025 nantinya, pada Minggu sore (23/1/2022), yang bertempat di aula Pondok Lembah Bahagia, Malino, Kabupaten Gowa.

Pemilihan ketiga tokoh pemuda DPW KPN tersebut dilakukan melalui pemungutan suara oleh perwakilan Dewan Pimpinan Daerah Kebangkitan Pemuda Nusantara (DPD KPN) se-Sulsel, total ada 157 suara yang diperebutkan.

Baca Juga:  Tarif PDAM Melonjak, ini Penjelasan Direktur Teknik

Berdasarkan hasil perhitungan suara, Abbas keluar sebagai kandidat yang memperoleh dukungan suara terbanyak yakni 76 suara, disusul Syarif memperoleh 51 suara dan dukungan suara terendah adalah latif memperoleh 30 suara. Abbas SE dinyatakan oleh pimpinan sidang sebagai formatur terpilih yang didampingi Syarif dan Latif selaku mid formatur I & II.

Ketua Umum DPW KPN Sulsel periode sebelumnya, Ghalib Al Idrus S.Ip M.Si saat dimintai keterangannya berkenaan dengan hasil Muswil ini menjelaskan bahwa peraih suara terbanyak otomatis ditetapkan sebagai ketua umum terpilih.

Baca Juga:  Momentum Hari Pahlawan, Anggota DPRD Sulsel Fraksi Golkar Gelar Sosbang

“Komposisi kepengurusan diatur sesuai konstitusi KPN yang diatur dalam Peraturan organisasi yang menyatakan bahwa yang menjadi ketua umum adalah peraih suara terbanyak,” tegas Ghalib.

Lebih lanjut Ghalib menambahkan bahwa hasil Muswil tidak boleh mengabaikan konstitusi KPN yang sudah diatur dalam Peraturan organisasi dan Semua pihak harus tunduk dan patuh pada aturan main organisasi,

Baca Juga:  LAPMI dan HMI Kom FSD UNM Gelar PJTD dan Kelas Desain, Hadirkan Penerimah Penghargaan Tertinggi Perpusnas

“Setiap anggota maupun kader KPN meski tunduk patuh pada konstitusi,” ungkap Ghalib.

Abbas, SE, ketika diminta keterangan setelah Muswil berlangsung, menyampaikan banyak terimakasih kepada seluruh Kader KPN se-Sulsel dan panitia penyelenggara Muswil DPW KPN. Selanjutnya Abbas berharap kedepannya tetap bersama-sama melanjutkan semangat dan kerjasama dalam membumikan dan menjaga ideologi pancasila.(*)

Tinggalkan Balasan