Keluarga Pasien Keluhkan Pelayanan RS Bahagia Makassar

oleh -
oleh

Makassar, mitrasulawesi.id — Indra salah seorang keluarga pasien merasa kecewa dan menilai tidak profesional dalam memberikan pelayanan kepada pihak pasien di Rumah Sakit Bahagia Makassar.

Pasalnya, Indra menuturkan bahwa pihak rumah sakit mengabaikan kesehatan pasien dengan tidak ada perhatian khusus terhadap pasien.

“Pasien masuk pada tanggal 6 September yang mengalami keluh sakit pada bagian perut, namun selang 3 hari dirawat inap hasil ronsen/usg nya belum ada keluar”, Ujar Indra.

Baca Juga:  Jajaran Bapenda Makassar Turut Hadiri Post Rakorsus Persiapan Menuju Makassar Metaverse

Indra sangat kecewa atas pelayanan yang diberikan kepada pihak rumah sakit dikarenakan pasien sudah dilepas selang infusnya namun diketahui pasien masih mengalami sakit.

“Dihari ketiga pasien dirawat sudah dilepas selang infusnya saya pikir cairannya mau diganti. Namun tiba tiba perawat datang katakan pasien sudah boleh pulang dan salah satu bentuk ketersinggungan yang kami rasakan perawat katakan dokternya sudah angkat tangan”, ucap Indra saat di konfirmasi, (11/09/2022).

Baca Juga:  Jelan Tahun Baru, 33 Personil Polri Naik Pangkat

Pihak keluarga mengkonfirmasi ulang kepada pihak rumah sakit tentang penyakit pasien, namun tidak ada hasil yang diberikan oleh pihak rumah sakit serta hasil usg yang sudah 3 hari tak kunjung keluar.

Baca Juga:  PLN Berkomitmen Layani Masyarakat, Bangun Gardu 300 KK di Wilayah Pedalaman

Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.