Sweeping Gabungan TNI-Polri, Masyarakat Ditilang Pakai Nasi Kotak

oleh -0 views

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Personil Kodim 1415 Selayar bersama Polres Selayar menggelar Sweeping gabungan di dua titik dalam wilayah Kota Benteng yakni di sekitaran Patung Jeruk dan di Lapangan Pemuda Benteng Selayar, Jum’at (05/05)

Sweeping gabungan yang dimaksud adalah Program Jum’at Berkah yang dilaksanakan Kodim dan Polres Selayar dengan membagikan sekitar 300 Nasi kotak kepada warga dan pelajar yang melintas serta tukang becak yang sedang mangkal.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1415/Selayar Letkol INF Nanang Agung Wibowo dan Kapolres Selayar AKBP Ujang Darmawan Hadi Saputra dengan tujuan Memperkuat Sinergitas dan kebersamaan TNI-Polri serta meraih simpati dan kecintaan Masyarakat kepada aparat TNI-Polri khususnya di Wilayah Kabupaten Kepulauan Selayar.

Baca Juga:  Sekda Mesdiyono Lantik 2 Pejabat Pimpinan Pratama dan 14 Pejabat Administrator

Dandim mengungkapkan bahwa Jum’at berkah ini merupakan rangkaian kegiatan yang telah direncanakan Kodim dan Polres mulai dari Apel Bersama, Sarapan Nasi bungkus, dan diakhiri dengan pembagian Nasi kotak kepada warga.

Baca Juga:  Bupati Selayar Harap Wisudawan Menjadi Penggerak dan Pelopor Pembangunan

“Kegiatan kolaborasi seperti ini harus sering kita laksanakan dalam rangka menjaga dan memelihara kekompakan yang selama ini sudah terjalin antara Kodim dan Polres Selayar,” ucap Dandim.


Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses