Polres Selayar Gelar FGD Bahas Rencana Distribusi Logistik Pemilu 2024

oleh -
Polres Selayar Gelar FGD Bahas Rencana Distribusi Logistik Pemilu 2024
Polres Selayar Gelar FGD Bahas Rencana Distribusi Logistik Pemilu 2024, Selasa (30/01/24).

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Polres Kepulauan Selayar menggelar Kegiatan Focus Group Discussions (FGD) dalam rangka Kesiapan distribusi logistik Pemilu 2024, Selasa (30/01/24).

FGD yang dilaksanakan di Aula Mapolres tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Selayar AKBP Ujang Darmawan Hadi Saputra, S.H., S.IK., MM., M.IK.

Selain itu FGD juga dihadiri Dandim 1415 Selayar Letkol INF. Nanang Agung Wibowo, Kasi Pidum Irmansyah Asfari, S.H., mewakili Kajari dan Ketua KPU Andi Dewantara.

Baca Juga:  Ketua TP PKK Makassar, Resmi Buka UMKM Biringkanaya Expo 2021

Untuk mengetahui kesiapan seluruh stakeholder dalam mendukung kelancaran pendistribusian Logistik, dalam FGD ini Polres Selayar juga mengundang sejumlah pimpinan OPD diantaranya Dishub, Dinkes, Dan Pos TNI, Manajer PLN ULP Selayar, Danpos Basarnas, BPBD dan perwakilan APMS.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir. Ia menegaskan bahwa FGD tersebut dilaksanakan untuk menjamin kelancaran Pemilu 2024 dalam rangka kesiapan pendistribusian logistik pemilu 2024.

Baca Juga:  Setelah Dapat Motor dari Gubernur, Kini Rizal Diberi Uang Tunai 10 Juta

“Jadi kita harus satukan persepsi dulu dalam melakukan pendistribusian logistik Pemilu, baik yang ada di daratan Selayar maupun yang ada di pulau-pulau Selayar ini. Kapan didistribusikan, dengan menggunakan apa, bagaimana Teknisnya, siapa yang terima, disimpan dimana. Dan yang terpenting adalah upaya antisipasi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” jelas AKBP. Ujang Darmawan HS.

Kapolres menyampaikan bahwa meskipun penyelenggara Pemilu adalah KPU, namun kesuksesan Pemilu wajib didukung secara bersama oleh karenanya semua langkah khususnya dalam distribusi Logistik harus senantiasa dikoordinasikan dan disepakati bersama, sehingga langkah-langkah antisipasi bilamana ada situasi yang diluar rencana dapat diatasi.


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.