Dua Pejabat Teras Balai Taman Nasional Taka Bonerate Pindah Tugas

oleh -

Selayar, mitrasulawesi.id – Balai Taman Nasional Taka Bonerate Kepulauan Selayar melaksanakan acara seremoni pisah sambut dan serah terima jabatan struktural dirangkaikan purna bakti pengawai yang dilaksanakan di kantor Balai Taman Nasional Taka Bonerate, Jalan S. Parman No.40, Benteng Selayar.

Dua Pejabat tersebut mengikuti serah terima jabatan, Selasa (01/06/26) yakni Kasubag TU Usman, S.Hut, M.P., Masa Bakti 2019-2025 mendapat tugas baru sebagai Kepala Seksi Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah I Balai KSDA Maluku.

Baca Juga:  Danrem 142/Tatag : Pahami Perkembangan , Laksanakan Tugas Sesuai Fungsi Dan Tanggungjawab

Usman digantikan dari Kasi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Aketajawe-Lolobata, Halamhera Maluku Utara Irfandy Aznur, SP.

Kedua, Kepala SPTN Wilayah I Tarupa Iqbal Abadi Rasjid, S.Pt., M.P., masa bakti 2025 digantikan oleh Kepala Seksi Pengelolaan Sumber daya Alam Wilayah IV KSDAE Sulsel Tamsil S.Hut, M.Si menduduki jabatan baru sebagai Kepala SPTN Wilayah I Tarupa Taman Nasional Taka Bonerate.

Sementara pegawai Taman Nasional Taka Bonerate Hadijah S.A.P akan memasuki masa purna bakti pada bulan Januari 2026 diikut sertakan dalam acara seremoni ini.

Baca Juga:  KNPI Sidrap dan Kelompok Cipayung Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran

Kepala Balai Taman Nasional Taka Bonerate William. D.T. Tengker, S.H., M.Hum., dalam sambutannya menyampaikan bahwa mutasi ini hal yang biasa bagi ASN.

“Mutasi ini hal lumrah dan amanah dari tuhan. Tidak seorang pun ada yang hebat. Jika tuhan menghendaki garis tangan kita tugas di Selayar, maka kita akan berada di selayar begitu juga yang pindah dari Selayar ketempat lain,” ujarnya.


Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses