Kepala balai William. D.T. Tengker menutup sambutannya dengan pantun , “Pergi ke Tinabo pagi-pagi sekali, naik kapal dua belas jam” serentak mendapat aplos dari para tamu dan undangan yang hadir.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada KTU Usman dan Kepala SPTN Wilayah I Tarupa Iqbal Abadi Rasjid serta pegawai yang memasuki masa purna bakti atas dedikasinya selama bertugas di Taman Nasional Taka Bonerate.
Diketahui acara pisah sambut dan serah terima jabatan, Iqbal Abadi Rasjid tidak hadir ditempat acara.
Ia sempat memberikan sambutan pesan dan kesan lewat zoom berhubung istrinya sedang dirawat di rumah sakit.
Kemudian, acara serah terima jabatan ini dilanjutkan dengan Ramah Tamah dan Pemberian Cinderamata dan foto bersama.
Kegiatan ini dihadiri Kepala SPTN Wilayah II Jinato Muh. Nurhidayat, S.Hut., MP., BAPPERIDA Kepulauan Selayar, Dinas Perikanan Selayar, Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Selayar, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Selayar, Koordinator PSDKP Wilker Selayar, WCS-IP Selayar, HNSI Selayar, Ketua dan Anggota DWP Balai Taman Nasional Taka Bonerate, dan seluruh ASN Balai Taman Nasional Taka Bonerate.
Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
