Sidrap, MitraSulawesi.id–Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap bergotong royong bersama masyarakat membangun rumah salah satu warga tidak mampu di Dusun I Desa Padangloang Kecamatan Dua Pitue Kabupaten Sidrap, Jum’at (22/11/2019)
Pelaksanaan Pembangunan rumah milik warga tersebut merupakan hari Ke 3, dimana pembangunan tersebut dibiayai oleh Kodim 1420 Sidrap.
Ditempat berbeda, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf J.P. Situmorang, S.Sos mengatakan dalam pelaksanaan pembangunan rumah ini, Personel Kodim 1420 Sidrap bergotong royong bersama masyarakat karena selain menambah erat tali silaturahmi ini juga dapat meringankan beban ibu Nurbaya
“Dengan bergotong royong dengan masyarakat, kita bisa lebih dekat bersama masyarakat guna menjaga hubungan dan memelihara komunikasi sosial yang selama ini sudah terjalin dengan baik”, Ujarnya
Ditambahkannya, Kami TNI khususnya dari Kodim 1420 Sidrap akan selalu siap membantu masyarakat, karena dengan adanya kegiatan seperti ini akan tercipta kebersamaan, kepedulian dan saling menjaga demi mempertahankan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Pasiter Dim 1420 Sidrap, Lettu Inf Suparno, Danpos Ramil 1420-05, Pelda Muh. Ridwan.T, para Babinsa Ramil 1420-05 serta Masyarakat Desa Padangloang.(*)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.