LUTRA, mitrasulawesi.id – Begitu banyak cara yang dilakukan untuk mencegah penularan virus berbahaya, covid-19. salah satunya berjemur di bawah sinar matahari.
Sperti halnya Kepala Kantor Kementerian Agama Luwu Utara bersama jajarannya, Senin (23/3/2020), juga melakukannya (berjemur di bawah sinar matahari pagi). Bedanya, ia mengombinasikan dengan senam di bawah hamparan sinar matahari pagi.
“Alhamdulillah, kami menikmati pagi dengan senam bersama teman-teman di Kemenag di bawah hamparan sinar matahari pagi,” tutur Kakan Kemenag, Nurul Haq, di sela-sela kegiatan senam yang melibatkan seluruh pegawai Kemenag Luwu Utara.
Ia menyebutkan, matahari pagi mampu menangkal penyebaran covid-19. Apalagi, kata dia, dalam berbagai referensi yang ia baca, sinar matahari adalah sinar kesehatan bagi tubuh. “Ini sekaligus upaya kita mencegah penularan covid-19,” katanya. (LH/rls)
Sumber : Humas Pemda Lutra
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.