Dengar Keluhan Warganya, Farida Hanum Salurkan Bantuan

oleh -
oleh
Farida Hanum saat melihat dan menyalurkan bantuan kepada MR (16) warga Dusun Aek paing.

Labuhanbatu, mitrasulawesi.id – Lurah Aek Paing Farida Hanum bersama sekretaris, staf di kelurahan dan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Labuhanbatu M. Azhar Harahap mengunjungi dan memberikan bantuan kepada anak penyandang disabilitas berupa beras, pampers dan uang di Dusun Aek Paing, Kecamatan Rantau Senin (16/03/2020).

MR (16) warga Dusun Aek paing ini menderita penyakit epilepsi sejak Oktober 2019 yang lalu, sampai saat ini MR tidak dapat berjalan dan berbicara seperti dulu lagi.

Mendengar cerita dari aduan warga, Lurah Farida Hanum tersentuh hatinya untuk membantu meringankan beban kedua orang tua MR.

“Kami mendoakan semoga anak kita ini cepat sembuh, dan dengan bantuan yang kita berikan ini semoga bisa bermanfaat bagi kebutuhan dia,” ucapnya.

Memiliki jiwa sosial yang tinggi, Farida Hanum juga sudah mengajukan BPJS gratis kepada anak tersebut untuk meringankan biaya perobatan nya dan saat ini sedang dalam proses.

Baca Juga:  Selamatkan Lingkungan untuk Generasi, JK: Tanam Pohon Harus Kembali Jadi Budaya

“Untuk BPJS gratisnya juga kita sudah ajukan mungkin dalam waktu dekat ini semua berkas nya itu insyaallah akan selesai,” ucapnya.

Selain itu, Farida Hanum juga berpesan kepada orang tua MR jika ada penurunan kondisi fisik MR, segera laporkan kepada beliau ataupun staf di kelurahan untuk segera membawa MR langsung ke RSUD guna mendapatkan perawatan tanpa harus memikirkan BPJS yang belum selesai.

“Tolong buk, kalau MR nanti tiba-tiba kondisi nya drop, bawa aja langsung ke rumah sakit dan telepon kita ya bu, jangan pikirkan dulu BPJS, bawa aja kartu keluarga ke rumah sakit dan kita akan bantu biaya perobatan dia,” paparnya.

Sementara itu, saat ditanya mengenai program di tahun 2020 ini, Farida Hanum menjelaskan program yang akan dijalankan berupa perlombaan mengaji dalam rangka penyambutan bulan suci Ramadhan.

Baca Juga:  Ini Yang Disampaikan Pangdam XVIII/Kasuari Saat Beri Arahan Kepada Prajurit Rindam

“Program dalam waktu dekat ini kita akan adakan perlombaan mengaji untuk khusus anak-anak, ini kan sudah dekat bulan puasa, jadi kegiatan seperti ini wajib kita adakan untuk pendidikan moral kepada anak usia dini,” ucapnya.

Selain itu, program seperti kegiatan pengrajin juga terus di jalankan seperti usaha-usaha membuat keripik, roti dan kue bawang serta souvenir berupa bunga kertas dan insya allah itu juga menghasilkan uang kepada warga yang ada di Dusun Aek Paing.

“Kita juga adakan kegiatan seperti membuat kue, keripik, kue bawang, tapai dan souvenir berupa bunga kertas, itu juga dapat menghasilkan uang kepada ibu-ibu PKK disini, selain kegiatan seperti itu kita juga adakan kegiatan bergotong-royong setiap hari minggu secara bergantian dari aek paing atas sampai Aek paing bawah dua,” ucapnya.

Baca Juga:  Bupati Kepulauan Selayar Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Jokowi-Ma'ruf

Mengenai harapan nya, Lurah Farida Hanum yang memiliki warga lebih dari 8.000 jiwa ini berharap kepada masyarakat harus lebih maju lagi dari yang sebelum nya dan kesadaran akan pentingnya bermasyarakat itu sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami di kelurahan ini berharap kepada masyarakat ayo, majukan lingkungan kita ini dari yang sebelum nya untuk pencapaian yang lebih tinggi lagi dalam pentingnya bermasyarakat, semoga apa yang selama ini kita harapkan dan insyallah kita dapatkan,” tutupnya. (Hg)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.