Mahasiswa S3 Pendidikan Vokasi Keteknikan UNM Berkunjung di SMK 10 Makassar

oleh -

Makassar, mitrasulawesi.id- Mahasiswa Pendidikan Vokasi Keteknikan Pascasarjana UNM melakukan kunjungan ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 10 Makassar, Selasa (29/12/2020).

Saharuddin salah satu mahasiswa Pendidikan Vokasi Keteknikan Pascasarjana UNM mengatakan kegiatan kunjungan tersebut untuk melihat perkembangan pendidikan vokasi khususnya model pembelajaran di SMK 10 Makassar.

Apalagi, SMK 10 Makassar ini sekolah yang dulunya Pusat Latihan Pendidikan Teknik (PLPT) Ujung Pandang yang memiliki fungsi sebagai pusat pelayanan praktik bagi STM yang tidak memiliki sarana praktik. Tentunya kualitas alumni yang dimiliki sangat baik dan SMK 10 akan bekerja sama dengan beberapa industri di Kota Makassar, ujar Saharuddin.

Baca Juga:  PLN Salurkan 4.750 Paket Sembako Ketahanan Pangan untuk Warga Terdampak Covid-19

Mahasiswa Pendidikan Vokasi Keteknikan Pascasarjana UNM diterima langsung oleh wakil kepala sekolah bidang humas Drs. Rusdi Palemmai, M.Pd. Dalam pertemuan tersebut Saharuddin, Muhammad Reski Sujono dan Fakhri Amal berdiskusi terkait 8 Standar Nasional Pendidikan diantaranya standar kompetensi lulusan, standar isi, standar proses, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan pendidikan, dan standar penilaian pendidikan.

Baca Juga:  Begini Cara Danny - Fatma Mendekatkan Diri Bersama Warga Mamajang

Reski Sujono menyampaikan bagaimana langkah SMK sekarang dalam merespon dunia industri yang makin hari makin mengalami perubahan. Bukan hanya itu kami berdiskusi lebih dalam terkait 8 Standar Nasional Pendidikan, ucap Reski.

Wakasek humas Rusdi Palemmai menjelaskan sedikit terkait tupoksinya salah satunya saat ini kami akan menyelaraskan kurikulum SMK dengan dunia industri, meskipun ini terbilang lambat dan kami akan melakukan kerjasama dengan dunia industri demi keterserapan lulusan SMK 10 Makassar, ujarnya.

Baca Juga:  Niat Tulus Bachtiar Adnan Kusuma, Kembangkan Literasi dari Lorong

Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.