Kepala Satuan Pemeriksa Intern PDAM Gowa Ingat Pelanggan Perhatikan Pembayaran

oleh -
oleh

Gowa,Mitrasulawesi.id– Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Jeneberang Kabupaten Gowa, mengingat seluruh pelanggan untuk taat pembayaran tepat waktu. Hal ini disampaikan langsung A.Malik Abbas yang juga kepala Kesatuan Pemeriksaan Intern PDAM Kabupaten Gowa.

Sesuai Standard Operating Procedure (SOP) PDAM Gowa, selalu mengingat pelanggan untuk membayar tunggakan di loket-loket PDAM yang telah di tetapkan.

Baca Juga:  Kodim Ternate Gagalkan Penyelundupan 75 Botol Cap Tikus dari Halbar

“Setiap masuk 2 bulan kami sudah memberitahu kepada pelanggan untuk segera menyelesaikan pembayaran di tempat yang telah di tetapkan atau dipetugas yang membawa surat pemberitahuan tersebut,” tutur A. Malik Abbas kepada media mitra sulawesi.

Baca Juga:  Opini : SIMDIK Berbasis IT, Konsep dan Pelaksanaan dalam Lembaga Pendidikan

Malik pun mengingatkan bahwa pemutusan Meteran Air itu sesuaikan SOP, apalagi sudah memasuki bulan ke 3 tunggakan PDAM.

” Pada saat petugas melakukan pemutusan, pasti ada pihak pemilik rumah yang menyaksikan pemutusan tersebut, dan apalagi jika pelanggan juga sudah tertera dengan jelas menunggak 3 Bulan keatas pihak PDAM Gowa di benarkan untuk menutup sambungan Pelanggan tersebut,” tutupnya Malik.(Ar/tim)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.