SELAYAR, mitrasulawesi.id – Program Jumatan Keliling yang digagas Komandan Kodim (Dandim) 1415/Selayar, Letkol Czi Yudo Harianto, S.T., terus berlanjut sejak ia resmi menjabat sebagai pimpinan di Kodim 1415/Selayar.
Setiap hari Jumat, Dandim bersama para perwira dan personel jajaran Kodim melaksanakan ibadah salat Jumat secara bergilir di masjid-masjid dalam wilayah Kota Benteng dan sekitarnya.
Pantauan wartawan pada Jumat (26/09/2025), Dandim 1415/Selayar terlihat bersama anggotanya menunaikan salat Jumat bersama masyarakat di Masjid Nurul Huda lingkungan Parappa, Kelurahan Bontobangung, Kecamatan Bontoharu.
Kehadiran rombongan prajurit TNI ini mendapat sambutan hangat dari jamaah setempat yang merasa bangga karena masjid mereka menjadi tujuan kegiatan Jumatan Keliling.
Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

