SELAYAR, mitrasulawesi.id – Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali mengukuhkan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2019, di Lapangan Tenis Rumah Jabatan Bupati, Jumat (16/8/2019).
Sebagai inspektur upacara, H. Muh. Muh. Basli Ali membacakan naskah pernyataan pengukuhan, yang dilanjutkan dengan penyematan lencana Paskibraka serta pengikatan kendit kepada para Paskibraka.
“Saya mengukuhkan saudara-saudara sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang akan bertugas di Lapangan Pemuda Benteng pada Tanggal 17 Agustus 2019, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan rahmat dan kemudahan dalam menjalankan tugas negara,” ucap Basli Ali membacakan naskah pernyataan pengukuhan.
Sebagai perwujudan pengukuhan adalah pengucapan ikrar putra Indonesia oleh Kadispora Ahmad Ansar, diikuti oleh seluruh Paskibraka di hadapan Sang Merah Putih disaksikan oleh segenap hadirin .
Upacara dihadiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali, diikuti oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli, forkopimda, para Asisten dan pimpinan OPD. (IM)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.