Sijago Merah Kembali Hanguskan 6 Rumah di Selayar

oleh -3 views

SELAYARmitrasulawesi.id – Kebakaran kembali terjadi menghanguskan 6 rumah panggung milik warga Dusun Patori, Desa Pamatata, Kecamatan Bontomatene, Kepulauan Selayar, Kamis, (27/2/2020), sekitar pukul 11.00 wita,

Beruntung satu unit armada pemadam kebakaran yang distand by kan pemerintah Kepulauan Selayar, di Kecamatan Bontomatene, dengan sigapnya menuju lokasi kebakaran sehingga kebakaran, tidak semakin meluas.

Baca Juga:  Bupati Selayar Terima Kunjungan Kepala Devisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sulsel

Hingga saat ini belum diperoleh informasi tentang kronologis terjadinya kebakaran.

Salah seorang warga setempat, Darmawati membenarkan kejadian ini.

“Saya berada dilokasi kebakaran, api sudah membesar, dan rumah awal terjadinya kebakaran sudah rata dengan tanah,” ujar Darmawati.

Api menjalar dari rumah ke rumah. Sementara sudah 6 rumah yang terkena jilatan api.

Baca Juga:  Andi Syahrum Resmi Dilantik Ketua IKA FIB Unhas

Ia mengatakan tampak petugas kebakaran dan petugas dari Polsek Bontomatene, sudah terlihat dilokasi berada di lokasi kebakaran.

Dari informasi lain yang didapatkan bahwa api sudah menjalar dari rumah ke rumah. Sementara sudah 6 rumah yang terkena jilatan api. (#*#)


Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses