Sidrap, MitraSulawesi.id– Kehadiran Pizza Hut di Kabupaten Sidrap beberapa hari yang lalu mengundang diskusi para kaum milenial di Kabupaten Sidrap, di Cafe Garasi Coffe Ahad, 28/06/20.
Diskursus tersebut di hadiri oleh, Wakil Ketua Hukum dan HAM Lingkungan Hidup KNPI Sidrap, Bung Etar, Sekretaris Umum HMI Cabang Sidrap, Hamka, dan salah satu Pemerhati UMKM, Imam Ismail.
Pembicaraan bermula ketika salah satu aktivis milenial menyinggung kehadiran beberapa sales Pizza Hut di Bumi Nene Mallomo Ini.
Imam Ismail menilai kehadiran Pizza Hut berdampak bagi para pelaku UMKM lokal di Kabupaten Sidrap.
“Tentunya hadirnya Pizza Hut ini sangat berdampak kepada pelaku UMKM lokal khususnya bagi mereka para pelaku UMKM kuliner di tambah masih mewabahnya pandemi Covid-19 yang juga berdampak pada perekonomian masyarakat Sidrap”, ungkapnya.
Bung Etar berharap para sales Pizza Hut telah mengantongi surat izin dalam memasarkan dagangannya di Kabupaten Sidrap.
“Kalau misalkan ingin menjual harus ada izin yang jelas dari pemerintah setempat, karena apa yang di jual itu akan berdampak pada pengusaha UMKM lokal”, ungkapnya.
Diskursus para aktivis milenial di Garasi Coffee berlangsung hingga pukul 24.00 Wita.(hk)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.