Manokwari, mitrasulawesi.id – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Ali Hamdan Bogra, S.I.P., M.Si. bersama Ketua Persit KCK PD XVIII/Kasuari, Ny. Retno Ali Hamdan Bogra dan didampingi Asintel Kasdam XVIII/Kasuari, mengikuti Upacara detik-detik Proklamasi dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan RI Tahun 2020 di lapangan Kantor Gubernur Provinsi Papua Barat, Manokwari, Senin (17/8).
Kapendam XVIII/Kasuari, Kolonel Kav Zubaedi S.Sos., M.M. dalam siaran persnya menyebutkan bahwa pada upacara kali ini bertindak selaku Inpektur Upacara Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan dan sebagai Komandan Upacara Mayor Inf Jenry Polli, Danyonif 761/Kibibor Akinting.
“Teks Proklamasi dibacakan oleh Ketua DPRD Papua Barat, Orgenes Wonggor, A.Md., sedangkan tiga anggota Paskibraka yang ditugaskan untuk mengibarkan Sang Merah Putih adalah adek Agus Piter Mandacan (Siswa SMAN 2 Manokwari), Muhammad Arjuna Wibowo (Siswa SMAN 2 Manokwari), dan Venda Vira Rozalia (Siswi SMAN 1 Manokwari). Ketiganya merupakan putra dan putri kelahiran kota Manokwari, Papua Barat,” kata Zubaedi.
Susunan pasukan upacara terdiri dari 1 Regu Satsikmil, TNI, Polri, Basarnas, KNPI, PNS, Mahasiswa STKIP, dan Siswa SMA. (rls/tim)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.