Sidrap, MitraSulawesi.id–Banyak cara yang di lakukan masyarakat Indonesia untuk merayakan Hari Proklamasi Republik Indonesia.
Salah satunya datang dari para Pemuda di Kabupaten Sidrap. Melalui Forum Muda Mudi Tanggap (FORMAT) Community Kabupaten Sidrap, anak muda ini membantu masyarakat mengibarkan bendera.
“Kegiatan kami ini, kami namai gerakan kibarkan benderamu dan merdeka kan dirimu”, ungkap Muhammad Ridwan, Ahad 16/08/20.
Muhammad Ridwan yang merupakan salah satu pemuda di Desa Tanete, Sidrap telah memperkarsai terbentuknya organisasi FORMAT di Kabupaten Sidrap.
Gerakan yang di lakukan puluhan pemuda tergabung di FORMAT Community dengan cara menyediakan tiang bendera dan bendera untuk di pasang di depan rumah masyarakat Desa Tanete.
Iwan sapaan akrabnya juga mengatakan gerakan kibarkan benderamu dan merdekakan dirimu telah di lakukan selama 10 hari, sejak 5 Agustus sampai 15 Agustus 2020.
Keringat dan semangat anak muda itu mendapat apresiasi dari beberapa masyarakat khususnya masyarakat di Desa Tanete. Bagaimana tidak ? Selain membantu masyarakat mengibarkan bendera FORMAT juga memberikan edukasi cara mengibarkan bendera.
“Alhamdulillah, gerakan kami mendapat apresiasi dari masyarakat. Yah ini lah cara kami mengisi kemerdekaan, yah mungkin belum seberapa jasa-jasa pendahulu kita”, kata Ridwan lagi saat wawancara.
Melalui gerakan tersebut, FORMAT berharap masyarakat bisa menghayati semangat juang para pendahulu dalam memerdekakan Indonesia.
“Harapannya, melalui gerakan ini, jiwa kemerdekaan masyarakat bisa ada, minimal merdeka dalam berpendapat tanpa ada rasa takut. Meski melawan penindasan itu kita tergolong minoritas”, tutupnya.(HK)
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.