Densus 88 Tangkap Anggota Teroris JI di Magetan

oleh -
oleh

Jakarta, – Personel Densus 88 Antiteror Polri telah mengamankan seorang terduga teroris jaringan Jamaah Islamiyah (JI) berinisial RY di Jalan Raya Magetan, Jawa Timur, Selasa (2/8).

Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol. Dr. Ahmad Ramadhan, S.H, M.Si, M.H, dalam keterangan persnya, Selasa (2/8) mengatakan, diduga RY bergabung dengan JI sejak tahun 2013 dan merupakan anggota hubungan internasional.

Baca Juga:  Laju Pertumbuhan Ekonomi Sulteng Tertinggi Kedua Secara Nasional

“Keterlibatannya pada 2013 mengikuti seleksi anggota hubungan internasional JI, berjalan ke Suriah melalui Dubai untuk buka jalur hubungan dengan Free Syrian Army. Kemudian anggota bidang hubungan internasional JI, di tahun 2015 kembali ke Suriah lewat Istanbul untuk membangun hubungan dengan Jabhat Al Nusra, dan yang bersangkutan ditahan oleh kelompok militer ISIS,” ujar Ahmad Ramadhan dikutip laman Mabes Polri.

Baca Juga:  Ayah Nikita Willy Wafat, Dimakamkan Cara Covid-19

“(RY) punya koneksi langsung ke Yaman, buka hubungan JI dengan Al-Qaeda untuk pelatihan militer di Suriah, dia komunikasi dengan Dulmatin di Magetan,” jelas pungkas Ahmad Ramadhan.***

Baca Juga:  Sering Beda Jadwal Sidang, Pakar Hukum Sebut Kejari Selayar Bisa Dilaporkan

Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.