JK: Indonesia Negara Mayoritas Islam yang Terendah Pengusaha Muslimnya

oleh -

Olehnya itu, ia mendorong perguruan tinggi Swasta Islam di Indonesia untuk menjadi pelopor untuk membangkitkan perekonomian Umat Islam Indonesia.

Ini tugas rektor-rektor untuk menumbuhkan semangat serta pengajaran kepada para mahasiswanya demi kebangkitan umat Islam di Indonesia juga,” katanya lagi.

Ia menambahkan, jika umat Islam Indonesia kondisnya tidak bisa bangkit, JK khawatir para penduduk Indonesia akan makin terkuasai dan hanya akan menjadi pelayan.
Padahal, JK meyakini, masyarakat Indonesia tidak kalah pintar dengan penduduk dunia lainnya. Namun tinggal dikasih semangat, kemauan dan kerja keras untuk mengubah kehidupan yang lebih baik. JK menceritakan bagaimana tenaga-tenaga kerja Indonesia yang terlibat dalam perusahaan listrik hidro miliknya.

Baca Juga:  Jenazah Almarhum Rapsel Ali Akan Dimakamkan di TPU Panaikang

“Saya sudah buktikan jika SDM kita juga sangat unggul. Perusahaan listrik yang kami bangun itu menggunakan insinyur-insinyur dari Indonesia. Hanya sedikit yang dari luar,” sebutnya JK berapi-api.

Baca Juga:  JK Ingatkan Agar Indonesia Tidak Mencontoh Gaya Kepemimpinan Netanyahu

Pada kesempatan sama, JK kembali mengingatkan agar umat Islam untuk mengikuti sunnah Rasulullah SAW, yang hidupnya lebih banyak menjadi pengusaha daripada menjadi Rasul Allah.(*)


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.