JK: Kita Sudah Capek Bahas Politik Saatnya Kita Urus Ekonomi

oleh -

Jakarta, mitrasulawesi.id – Wapres RI ke 10 dan 12 Jusuf Kalla (JK) menyerukan kepada semua pihak untuk mengakhiri perseteruan dan menerima hasil putusan Mahkamah Konstitusi yang mengukuhkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai Presiden dan wapres terpilih pada pilpres 2024.

Baca Juga:  Korban Gempa Asal Pulo Madu Dalam Keadaan Kritis Dirujuk ke RSUD KH. Hayyung

Menurutnya selama dua tahun ini energi bangsa ini terlalu banyak terkuras untuk mengurusi politik sementara di satu sisi ada persoalan ekonomi yang harus segera mendapat perhatian khusus dari seluruh elemen bangsa. Ia mengingatkan persoalan ekonomi akan berdampak kepada seluruh rakyat Indonesia sementara politik hanya segelintir elit saja yang terkena dampaknya.

Baca Juga:  Tegakan Kedisiplinan Protokol Kesehatan, Kodam XVIII/Kasuari Vicon Bersama Mabes TNI

Hal ini disampaikan JK kepada wartawan usai memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Fisip UI jurusan Hubungan Internasional Dialog Perdamaian “Jusuf Kalla dan Usaha Mengakhiri Konflik Terbuka” di Kampus UI, Kamis (25/04/2024).


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.