APH Diminta Turun, Dana BAZNAS Selayar Miliaran Rupiah Kemana?

oleh -3 views
Ket, gambar: Publikasi BAZNAS RI

Selayar, mitrasulawesi.id – Pengelolaan dana umat Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kepulauan Selayar yang jumlahnya capai milyaran rupiah menjadi polemik dan sedang dipertanyakan yang konon katanya, wajib hukumnya dipublikasi dan dipertanggung jawabkan kepada publik.

Hal yang demikian tersebut berbanding terbalik dengan kenyataan, hingga saat ini belum pernah menyampaikan atau mempublikasi dana umat yang dikelola oleh BAZNAS Selayar.

Baca Juga:  3 Warga Jeneponto Dijemput Tim GTPP C-19 Kepulauan Selayar, 1 Diantaranya Positif

Dari informasi yang diterima bahwa, khusus dana zakat yang dikelola oleh BAZNAS Selayar dalam pertahun diduga mencapai sekitar Rp 6.439.500.000 dari potongan zakat 2,5 persen.

Sementara itu, dana umat yang dikelola oleh baznas diperkirakan jauh bebih besar dari sektor PBB-P2 pada umumnya berkisar, Rp1,5 – Rp 2,5 milyar per tahun.

Baca Juga:  Hari Pertama Tarwih, Bupati MBA Ucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Dengan demikian, aparat penegak hukum (APH) akan diminta turun tangan mengatasi hal ini, agar dugaan dan kepercayaan umat terhadap BAZNAS Selayar dapat terjaga dengan baik.

Sebelumnya, Ketua BAZNAS Kepulauan Selayar Oddim Karim dikonfirmasi melalui pesan WA pada hari Kamis tanggal 7 Agustus, namun enggan memberikan jawaban atau tanggapan.


Eksplorasi konten lain dari Mitra Sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses