Debat Paslon 2 Putaran Bertempat di Makassar dan Selayar Diupayakan Ruang Terbuka

oleh -

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Debat Pasangan Calon Bupati dan wakil bupati Kepulauan Selayar Pilkada 2024 akan dilaksanakan 2 putaran, rencananya akan digelar putaran pertama di Makassar bertempat di Hotel Gammara Jl. Metro Tj. Bunga Kp. Buyang Kec. Mariso Kota Makassar dan putaran kedua dilaksanakan di Selayar.

Karena adanya perubahan lokasi Pelaksanaan debat, maka secara otomatis waktu pelaksanaan yang semula direncanakan pada Jum’at tanggal 25 Oktober 2024 diundur pada hari Selasa tanggal 29 Oktober 2024 Pukul 19.00 WITA dan debat kedua di Selayar 9 November 2024 dengan jam yang sama.

Baca Juga:  Cegah Wabah Virus Corona M'Tos akan Tutup Hari ini

Hal ini disampaikan oleh Ketua KPU Andi Dewantara dalam konferensi pers di ruang pola kantor KPU Selayar, Jumat (25/10), dengan mempertimbangkan beberapa aspek diantaranya aspek keamanan.

“Maka untuk lokasi pelaksanaan debat putaran pertama yang semula akan dilaksanakan di Lapangan Pemuda Benteng, dialihkan ke Kota Makassar,” ujarnya.

Baca Juga:  Bawaslu Selayar Disorot Melanggar Kode Etik, Ini Tanggapan Suharno Pelantikan Panwascam Besok

Sekda Mesdiyono dalam rapat pleno tadi malam menyampaikan tidak diberikan izin penggunaan Lapangan Pemuda sebagai lokasi debat dan diarahkan ke ruang kantor pola Bupati.

Namun pihak KPU beralasan bahwa debat Paslon tidak diselenggarakan di Ruang kantor Pola Bupati karena tempatnya yang tidak memadai.

Terkait dengan kapasitas ruangan yang kurang menampung personil dan ruang fasilitas Lo yang tidak memadai. Itu lah yang menjadi pertimbangan pihak KPU sehingga tetap mencari solusi dengan berbagai alternatif tempat yang akan direncanakan nantinya dalam putaran kedua.


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.