SELAYAR, Mitrasulawesi.id – Kebakaran hebat yang terjadi di dua lokasi berbeda terjadi di Padang, Desa Bontosunggu, Kecamatan Bontoharu dan di lingkungan Bonea, Kelurahan Benteng Utara, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar, 4 rumah ludes terbakar, Senin (07/10/19).
Kebakaran terjadi dalam waktu hampir bersamaan, khusus di Bonea Kelurahan Benteng Utara, terjadi sekitar pukul 11. 50 wita jelang masuk waktu shalat Luhur.

Kebakaran di Bonea, Kelurahan Benteng Utara, terlihat dalam pantauan empat rumah warga sudah rata, salah satu diantaranya rumah imam lingkungan dengan tanah dan sejumlah pohon kelapa disekitar rumah kebakaran ikut terbakar.
Kasat Pol PP dan Pemadam Kebakaran, Ahmad Alief Yanto, yang ditemui dilokasi kebakaran Bonea, mengatakan bahwa armada yang diturunkan, ada empat armada sementara lainnya masih di beroperasi di Padang, Bontoharu yang juga terjadi kebakaran.
“Hanya saja kita keluhkan, karena petugas Damkar yang turun tidak leluasa bekerja akibat terhalang kerumunan warga”, kata Alief Yanto.
Sementara Kapolsek Benteng, AKP H. Sarding, yang juga berada dilokasi kebakaran, mengatakan bahwa penyebab kebakaran kita belum bisa memastikan, pasalnya masih fokus membantu korban kebakaran tersebut.
Juga terlihat, dilokasi kebakaran Asisten Administrasi Dahlul Malik, yang rumahnya tidak jauh dari lokasi kebakaran, sehingga beberapa kepala kepala OPD juga terlihat dilokasi tersebut.
Hingga saat ini belum diketahui jumlah kerugian materi dari korban kebakaran di dua titik lokasi. (Rizal)