Pemkap Labuhanbatu Buka Pasar Murah Bersubsidi APBD

oleh -

LABUHANBATUMITRASULAWESI.ID – Mengingat dampak Covid yang begitu besar mempengaruhi perekonomian masyarakat, terlebih bagi yang berpenghasilan menengah kebawah, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu membuka pasar murah yang disubsidi pemerintah kabupaten Labuhanbatu dari anggaran APBD yang di mulai dari kecamatan Rantau selatan, Jumat ( 8/5/2020).

“Ada 1070 paket kita sediakan untuk masyarakat kecamatan Rantau selatan yang terdiri dari 5 Kg Beras, Minyak goreng 2 Kg, Gula pasir 2Kg, dengan harga 64.500.00, tiga jenis bahan pangan ini kita subsidi dari anggaran APBD tahun 2020,” ucap Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST. MT., ketika menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada 20 orang warga Rantau selatan di Aula Kantor camat Rantau selatan.

Baca Juga:  Forpimda Labuhanbatu Rapat Membahas Pembagian Bantuan ke Masyarakat

“Ini kita lakukan bertujuan untuk membantu meringankan beban kebutuhan masyarakat di tengah pandemi Covid-19 yang tidak kunjung berakhir. saya berharap masyarakat yang menerima bisa memanfaatkan yang diberikan ini, meskipun bernilai kecil semoga bisa membantu mencukupi kebutuhan di Ramadhan ini,” ucap Andi Suhaimi.

Dijelaskan Andi, Kecamatan Rantau Selatan adalah kecamatan pertama yang mendapatkan program pasar murah ide kreatif Dinas Perdagangan Labuhanbatu dan akan menyusul di kecamatan lain yang ada di Labuhanbatu hingga ke pesisir pantai Sei berombang. ujarnya di dampingi Faizal Amri atau Nanda.

Baca Juga:  Tidak Terima Bantuan, Warga Padang Bulan Nekat Menggeruduk Kantor Bupati

Sementara itu, Kepala dinas Perdagangan kabupaten Labuhanbatu Khairuddin Nasution S.Sos, menyebutkan: “Ada13.325 paket kita sediakan untuk seluruh kecamatan di Labuhanbatu dengan harga normal per paketnya sekitar 109.500 rupiah, di pasar murah ini masyarakat cukup mengeluarkan uang sebesar 64.500 rupiah, berarti Pemerintah telah memberikan subsidi sebesar 45 ribu rupiah, semoga ini dapat membantu mengurangi beban perekonomian masyarakat ditengah pandemi di bulan Ramadhan ini.Jelas Kadis Perindag.

Baca Juga:  Bupati Labura Tegaskan Bantuan Tepat Sasaran dan Tidak Tumpang Tindih

Selain Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT, turut hadir dilokasi Kadis Perindag Khairuddin Nasution, S. Sos, Kadis Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Faizal Amri, Kadiskominfo Rajid Yuliawan, S.Kom, Camat Rantau Selatan Azhar Rambe, Dan seluruh lurah se-kecamatan Rantau selatan.

Laporan: Harry Ginting

Editor: Muh Jufri


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.