Kepala Seksi Kemenag Sinjai Bangga, Beberapa Siswa Berhasil Masuk Universitas

oleh -

Sinjai,Mitrasulawesi.id– Ditengah situasi yang tidak menentuh akibat Pandemi Covid-19, yang sedang melanda negeri ini, siswa Madrasah Aliyah Negeri /Swasta di Kabupaten Sinjai memberikan kabar gembira setelah sejumlah perguruan tinggi negeri mengelurkan pengumuman hasil seleksi beberapa hari yang lalu.

Hasilnya, ada puluhan siswa Madrasah Aliyah asal Sinjai, berhasil lulus bebas tes pada jalur Seleksi Nasional Masuk Pertinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN).

Baca Juga:  Wamen LHK : Indonesia Bersedia hadir di Pre-COP

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Dra Kamriati Anies M.Pd.I menyampaikan, selamat dan sukses kepada siswa yang telah berhasil diterima melalui jalur bebas tes SNMPTN, SPAN PTKIN untuk dapat melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi negeri pilihannya sendiri.

Kamriati Anies memberi ucapan selama kepada para siswa yang lulus, dan dapat melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.

Baca Juga:  Hasil RDP : DPRD Gowa Rekomendasikan Penghentian Pembangunan

” Saya ucapkan selamat dan sukses buat Anak anak ku sekalian, dan kiranya tetap mempertahankan dan meningkatkan semangat belajar sehingga dapat tetap meraih prestasi dan cita-citanya yang dapat membanggakan keluarga maupun almamater,” ucap Kamriati usai Ngopi bareng Kepala Madrasah Tingkat MA yang digelar di Aula Kemenag Sinjai, Rabu (13/5/2020).

Selain itu juga dia menambahkan selamat kepada bapak/ibu Para Kepala Madrasah yang telah membina Peserta didiknya sehingga melalui jalur bebas tes, Keberhasilan para siswa tersebut tidak lepas dari berkat bimbingan dan arahan para bapak/ibu guru yang tidak mengenal lelah membina siswa

Baca Juga:  Memalukan! Rapat Paripurna Mikrofon Macet "Tengah Jalan"

” Saya ucapkan banyak terima kasih dan berharap semoga keberhasilan tersebut dapat terus dikembangkan,”piinta Kamriati Anies.(rls/tim)

Tinggalkan Balasan