Olahan daging ayam menjadi salah satu menu masakan pavorit. Ayam kecap menjadi salah satu menu olahan daging ayam yang disukai banyak orang.
Selain enak, cara membuatnya pun sangat mudah. Bagi anda yang coba membuatnya sendiri, berikut 3 resep ayam kecap yang bisa buat sendiri di rumah:
Resep Ayam Kecap Bawang Bombay Bahan – bahan yang harus disiapkan:
Siapkan 500 gram ayam
Siapkan 1/4 sendok teh lada bubuk
Siapkan 1/4 sendok teh penyedap rasa
Siapkan gula dan garam secukupnya
Siapkan minyak secukupnya
Siapkan 1 buah bawang Bombay
Siapkan 2 siung bawang putih
Siapkan 4 sendok makan kecap manis
Siapkan 3 sendok makan saus tomat
Siapkan 1 sendok makan saus tiram
Bumbu ungkep ayam:
Siapkan 1 ruas lengkuas
Siapkan 1 cm kunyit
Siapkan 1 sendok teh ketumbar
Siapkan 2 siung bawang putih
Siapkan 1/2 sendok teh garam
Siapkan 2 lembar daun salam
Cara memasak:
Yang pertama potong-potong dan cuci bersih ayam. Lalu haluskan bumbu ungkep. Rendam ayam dengan bumbu serta ungkep selama setengah jam atau sampai matang dan empuk.
Tiriskan ayam dari bumbu, lalu goreng sampai matang kecokelatan. Sisihkan.
Iris tipis bawang Bombay dan bawang putih, lalu tumis sampai layu dan wangi. Kemudian masukkan air secukupnya dan tunggu sampai mendidih.
Setelah itu, masukkan kecap manis, saus tomat, garam, gula, penyedap dan lada bubuk. Aduk rata.
Jika sudah mendidih, masukkan ayam, masak sampai airnya menyusut dan bumbu meresap.
Koreksi rasa, jika sudah pas, angkat.
Resep Ayam Kecap Lemon
Bahan – bahan yang harus disiapkan:
Siapkan 500 gram ayam, potong menjadi beberapa bagian
1/2 butir lemon
Bumbu:
Siapkan 6 sendok makan kecap manis
Siapkan 3 cm lengkuas
Siapkan 1 bungkus kaldu ayam
Siapkan 1 sendok teh ketumbar
Siapkan 1/2 sendok teh merica
Siapkan garam secukupnya
Siapkan sedikit gula
Siapkan 1 batang serai
Siapkan 3 lembar daun jeruk
Siapkan 200 ml air
Siapkan 5 siung bawang merah
Siapkan 4 siung bawang putih
Siapkan 3 buah cabai merah
Siapkan 1 ruas kunyit
Siapkan 1 ruas jahe
Cara memasak:
Cuci bersih daging ayam. Lalu rebus dengan air garam hingga matang. Tiriskan.
Haluskan semua bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kunyit, cabai merah. merica, jahe, ketumbar, dan gula pasir.
Lalu tumis bumbu dengan sedikit minyak sampai harum. Lalu masukkan air kecap, serai dan daun jeruk.
Tumis sebentar saja. lalu masukkan daging ayam.
Aduk-aduk sampai bumbunya meresap. Lalu tambahkan air perasan jeruk lemon. Aduk rata.
Matikan kompor dan sajikan.
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.