Sekda Mesdiyono Lantik 2 Pejabat Pimpinan Pratama dan 14 Pejabat Administrator

oleh -

SELAYAR, mitrasulawesi.id – Sekretasi Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Mesdiyono, secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan 2 Pejabat Pimpinan Pratama dan 14 Pejabat Administrator, bertempat di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati, pada Kamis (22/2/2024).

Sekda Mesdiyono menegaskan, pelantikan pejabat tinggi pratama ini merupakan hasil pelaksanaan uji kompetensi dan telah mendapatkan rekomendasi hasil dari Komisi Aparatur Sipil Negara.

Baca Juga:  Entry Meeting, BPK RI Periksa Laporan Keuangan di Polda Sultra

“Pelantikan pejabat baru ini tidak ada merupakan seremonial formal, tetapi juga sebuah langkah penting dalam mewujudkan visi misi organisasi,” ujar Sekda Dalam Sambutan Pelantikannya.

Baca Juga:  Ketua GOW Selayar Musrifah Basli Silaturahmi dengan Organisasi Wanita

Sekda Mesdiyono berharap para pejabat yang baru dilantik menjaga kepercayaan yang diamanahkan padanya, bekerja secara profesional dan berakhlak, sehingga mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

“Selamat kepada saudara-saudari yang baru saja dilantik, semoga kepercayaan yang diberikan dapat dijalan dengan baik dan penuh rasa tanggungjawab,” tutupnya.


Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.