SELAYAR, mitrasulawesi.id – Wakil Bupati Kepulauan Selayar H. Saiful Arif, SH mengikuti apel siaga pengamanan pasokan dan harga pangan jelang Idul Fitri 2024, yang digelar secara virtual oleh Badan Pangan Nasional, di Gedung Bulog Jakarta, Senin (1/4/2024)
Wakil Bupati didampingi oleh jajaran forkopimda, bersama sejumlah pimpinan OPD yang hadir melalui zoom meeting di Pendopo Dekranasda Kepulauan Selayar. Bukan hanya jajaran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, namun kegiatan tersebut diikuti oleh stakeholder pangan pada semua provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia.
Terpantau, sembari mengikuti apel siaga pengamanan pasokan dan ketersediaan pangan, ditempat yang sama, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar juga menggelar kegiatan gerakan pangan murah, yang dibanjiri oleh masyarakat Selayar. Dalam gerakan pangan murah tersebut menjual komoditas seperti beras, minyak goreng, gula, bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai keriting, dan olahan pangan lainnya.
Eksplorasi konten lain dari mitra sulawesi
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.